POST JATENG, Kebumen – Sebanyak 18 tokoh asal Jawa Tengah akan menerima penghargaan HPN Jateng Award 2025 atas kontribusi dan dedikasi mereka dalam berbagai bidang. Acara penganugerahan yang diselenggarakan oleh Berlian Organizer ini akan berlangsung di Wisma Perdamaian, Semarang, pada Jumat, 14 Februari 2025, mulai pukul 19.30 WIB hingga selesai.

Penghargaan ini diberikan dalam rangka Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 sebagai bentuk apresiasi terhadap individu yang telah mengharumkan nama Jawa Tengah di tingkat lokal, nasional, hingga regional.

“Para tokoh ini telah memberikan kontribusi luar biasa melalui profesi mereka masing-masing. Kami mencatat rekam jejak mereka dan menilai berdasarkan ketokohan serta dedikasinya bagi masyarakat,” ujar Ketua Berlian Organizer, Haryanto, Kamis (13/2).

Baca juga:  Banyak Acara Bertema Peningkatan Kapasitas, Bawaslu Diminta Tingkatkan Pengawasan

Tokoh-tokoh yang menerima penghargaan berasal dari berbagai profesi, termasuk pejabat pemerintah, politisi, tokoh pers, akademisi, pimpinan lembaga, hingga profesional di bidang kesehatan, perbankan, dan pelayanan publik.

Berikut daftar 18 penerima HPN Jateng Award 2025:

Dr. Ponco Hartanto, SH, MH – Kajati Jawa Tengah (Kategori: Penegakan Hukum)

Drs. Sasongko Tedjo, MM – Ketua Dewan Kehormatan PWI Pusat (Kategori: Tokoh Pers)

Edy Supriyanta, ATD., S.H., M.M. – Pj. Bupati Jepara (Kategori: Pemerintahan)

Haerudin, SH, MH – Kepala Badan Kesbangpol Jateng (Kategori: Pemerintahan)

Widi Hartanto, ST, MT – Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Jateng (Kategori: Pemerintahan)

Dr. Supari, ST, MT – Rektor Universitas Semarang (Kategori: Pendidikan Tinggi)

Baca juga:  Personel Polres Kebumen Dijadikan Pasukan POH Kapolda Jateng dan POH Kapolres

Ir. M. Farchan, MT – Anggota DPRD Jateng (Kategori: Politik)

dr. Faiz Alaudien Reza Mardhika – Anggota DPRD Prov. Jateng (Kategori: Politik)

H. Haizul Ma’arif, SH, MM – Anggota DPRD Kab. Jepara (Kategori: Politik)

Guntur Sahat Hamonangan, SE, MH – Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Semarang (Kategori: Pelayanan Publik)

Paulus Pangka, SH – Ketua Umum Lembaga Prestasi Dunia Indonesia (LEPRID) (Kategori: Tokoh Pencatat Rekor dan Prestasi)

RM. Jalu Seno Aji – Ketua Umum DPP The A Team Squad Nusantara (Kategori: Kepemudaan)

Dr. Haryono, SE, MM – Direktur Utama PT. BPR Bank Daerah Karanganyar (Kategori: Perbankan)

Yulianto, SH – Direktur Perumdam Sendang Kamulyan Batang (Kategori: Pelayanan Publik)

Baca juga:  Ratusan Warga Kebumen Hadiri Nobar Timnas Indonesia vs Jepang di Posko Lilis-Zaeni

Akhmad Mundolin, S.Sos, MM – Ketua Forum BPR BKK Jateng (Kategori: Perbankan)

dr. Kinik Darsono, MMed.Ed, FISQua – Direktur RSUD dr. Soeratno Gemolong Sragen (Kategori: Pelayanan Kesehatan)

Muhdiyatmoko, M.Pd. – Kepala SMP Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta (Kategori: Pendidikan Menengah)

Dr. Fajar Purwawidada, SH, MSc – GM Angkasa Pura Bandara Ahmad Yani Semarang (Kategori: Pelayanan Publik)

Penganugerahan HPN Jateng Award 2025 ini menjadi ajang apresiasi atas dedikasi tokoh-tokoh inspiratif yang terus berkontribusi bagi pembangunan dan kemajuan Jawa Tengah.